Saturday, June 18, 2011

Curhat Colongan Part 3: Juni

Dear you.

Yes, I know this month is June. And It's miserable.

Bulan Juni ini, aku sudah melewati Ujian Penjurusan. Sebagai anak SMA tau lah apa itu penjurusan. Sebuah momok yang mengerikan bagi semua anak kelas 1 SMA. Bahkan mungkin JAUH lebih mengerikan dibandingkan dengan UNAS atau yang lainnya. Tapi mungkin juga tidak. Bagiku, semua ujian itu mengerikan. Mau itu ujian di sekolah, ujian saat les, atau ujian dari Tuhan. Semua mengerikan. Aku menyukai sesuatu tantangan, tapi ujian itu bukan tantangan!

Dan sedihnya adalah, dari semua mata pelajaran saya remidi 3 mapel : Bahasa Jerman, Ekonomi, dan Geografi. Dan kamu tau berapa nilai rata-rata matematika angkatan saya? 5,XX MAN! Dan parahnya rata-rata fisika angkatan saya jauh lebih jelek dari matematikanya! Terus masa depan saya gimana itu? IPA nggak masuk, IPS nggak masuk. Terus gimana? Kata guru saya sih, kalo tidak memenuhi semuanya, bakal di D.O. Shit man! aku mau jadi apa kalo di D.O? Mau taro mana muka saya? Pantat? Mau taro mana muka keluarga saya? Pantat saya juga? Penuh dong pantat saya.

Terus kalo saya di D.O, mau jadi apa saya? Saya nggak mau jadi pengangguran.

Parahnya, saya pernah mimpi saya dikasih perkamen gitu isinya saya diterima di IPA. Shit, kalo itu beneran, bisa pecah otak saya.

Saya sempet nangis di sekolah waktu ngerjain remidi. dan, I didn't tell my friends about it. EVER.Itu memalukan. Seorang saya yang bisanya menghibur teman-teman saya yang lain, saya malah nangis. Saya ini benar-benar tidak konsisten.

jadi kawan, kalo misal saya tidak mempost sesuatu di akhir bulan ini atau bulan depan atau selanjutnya, berarti saya sudah di D.O dari sekolah saya.

wassalamu'alaikum.

FebiannisaRahmania

No comments:

Post a Comment